Fabio Akui Tak Punya Persiapan Khusus Tuk Hadapi Persipura Jayapura Nanti

Foto: Fabio dan Jaimerson dalam PMPC
1862
ad

MEMOonline.co.id. Gianyar  - Laga tunda pekan ke-22 BRI Liga 1 2021-2022 antara Madura United FC versus Persipura Jayapura bakal digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali pada Senin (21/2/2022) 21.30 WITA.

Waktu itu, penyebab penundaan pertandingan dikarenakan ada beberapa pemain Madura United yang cedera dan terpapar Covid-19.

Pertandingan diprediksi akan berlangsung seru dan menarik mengingat Madura United baru saja mengalami kekalahan 0-1 dari Arema FC.

Sementara Persipura Jayapura yang bertindak sebagai tuan rumah akan gencar meraih kemenangan karena juga baru kalah telak 0-3 dari Persib Bandung.

Melihat mepetnya waktu, Pelatih Madura United Fabio Araujo Lefundes pun mengaku bahwa dirinya tidak punya persiapan khusus guna melakoni laga lawan Persipura Jayapura besok.

"Didalam kalender ini ya kita tidak punya persiapannya. Tapi persiapan yang banyak saya dengan pemain hanya persiapan di lapangan untuk hadapi pertandingan nanti," ujar Fabio dalam sesi Pre Match Press Conference, Minggu (20/2/2022) siang.

"Saya hanya fokus di pertandingan nanti lawan Persipura besok sama Coach Fabi sama tim saya akan memberikan yang terbaik dan fokus untuk meraih tiga poin," celetuk Jaimerson.menambahkan.

Namun Fabio tetap menilai Persipura Jayapura merupakan tim yang bagus dan dirinya tidak akan meremehkan siapapun yang akan menjadi lawannya nanti.

"Mereka punya tim yang individunya kuat ya. Mungkin kita belum ketemu sama yang sebenarnya dalam kompetisinya," ucap Fabio.

"Mereka sedang berusaha. Mereka main bagus. Namun sebagai lawan kita harus lihat mereka bagaimana mereka main dan harus waspada," imbuhnya memungkasi.

Penulis      :   Bambang

Editor        :   Udiens

Publisher :   Isma

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Surabaya- Ratusan demonstran dari Gerakan Arek Suroboyo (GAS), gabungan komunitas ojek online, buruh, mahasiswa, dan warga Surabaya...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep menyerahkan penetapan pemenangan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati terpilih...

MEMOonline.co.id, Lumajang- LSM LIRA (Lumbung Informasi Rakyat) DPC Kabupaten Lumajang, menerima data RDKK (Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok)...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan sengketa Pilkada 2024 yang diajukan pasangan calon (Paslon) 01, Ali Fikri -...

MEMOonline.co.id, Lumajang- Dugaan tambang pasir illegal di Kabupaten Lumajang kembali mencuat. Masyarakat meminta, aparat penegak hukum menindak...

Komentar