Jaga Kamtibmas, Polwan Polres Sumenep Gaktur Lalin dan Patroli Bersepeda

Foto: Polwan Polres Sumenep melakukan Gaktur Lalin dan Patroli bersepeda
1327
ad

MEMOonline.co.id, Sumenep- Untuk menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan Kondusif, Polisi Wanita (Polwan) Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur melakukan Gaktur Lalin dan patroli bersepeda di wilayah Kecamatan Kota Sumenep, Rabu (30/08/2023).

Sebanyak satu regu Polwan Polres Sumenep yang dipimpin oleh Aipda Dian Debby R melaksanakan kegiatan Gaktur Lalin dan patroli bersepeda di wilayah sekitaran pusat Kota Sumenep.

"Adapun rute yang dilalui yaitu kawasan Polres Sumenep, Rumah Dinas Bupati, Simpang 4 kota, Pertokoan Emas, Pasar tradisional dan alun-alun Taman Bunga Sumenep," ungkap Kapolres Sumenep melalui Kasi Humas Akp Widiarti S.,S.H

Sementara itu sebelum dimulainya kegiatan Gaktur dan Patroli, Aipda Dian Debby R memberikan arahan kepada anggota untuk Gaktur dan patroli guna menentukan sasaran dan himbauan apa yang akan disampaikan kepada masyarakat.

Dibeberapa tempat yang dilalui, Bripka Dian Debby dan anggota berhenti sejenak dan menyapa serta memberikan himbauan Kamtibmas kepada warga masyarakat yang ditemui.

“Kami mengajak warga untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan masing-masing,” kata Aipda Dian Debby R.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, S, SH mengatakan kegiatan patroli Polwan Polres Sumenep dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Polwan ke-75 tahun 2023 dengan mengusung tema "Polri Presisi Untuk Negeri, Polwan Siap Mendukung Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju".

“Selain melakukan patroli, Polwan juga melaksanakan pengaturan dan pengamanan di beberapa simpul-simpul jalan,” pungkasnya.

Penulis     :    Gita Larasati

Editor        :   Udiens

Publisher  :  Syafika Auliyak

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Jember- Karnaval dalam rangka memperingati HUT RI ke-79 sukses menarik perhatian ribuan warga Desa Suren, Kecamatan Ledokombo,...

MEMOonline.co.id, Sumenep- 100 Kalender Event yang digagas Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep tahun 2024 menimbulkan...

MEMOonline.co.id, Jember- Masih dalam rangka memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Desa Kepanjen Kecamatan Gumukmas Kabupaten Jember...

MEMOonline.co.id, Jember- Pembangunan rabat beton di Dusun Lengkong Toko, Desa Mrawan, Kabupaten Jember, yang masih tergolong baru, kini menuai...

MEMOonline.co.id, Jember- Proyek pengaspalan jalan di Dusun Lengkong Toko, Desa Mrawan, Kecamatan Mayang, Kabupaten Jember, menuai keluhan dari warga...

Komentar