Bupati Bekasi Resmikan Venue Sepatu Roda

Bupati Bekasi Meresmikan Venue Sepatu Roda Kabupaten Bekasi, Di Grand Wisata, Kecamatan Tambun Selatan, Jum'at (11/5/2018).
892
ad

MEMOonline.co.id, Bekasi - Tambun Selatan - Bupati Bekasi, Neneng Hasanah Yasin, meresmikan Venue Sepatu Roda Kabupaten Bekasi, di Grand Wisata, Kecamatan Tambun Selatan, Jum'at (11/5/2018).

Hadir dalam kesempatan tersebut, Sekda Kabupaten Bekasi Uju, pengurus Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) Jawa Barat, KONI Kabupaten Bekasi dan Disbudparpora Kabupaten Bekasi.

Bupati Bekasi, Neneng,mengatakan bahwa dengan selesai dibangunnya Venue Sepatu Roda membuatnya bahagia dan bersyukur karena Venue itu bisa dinikmati semua lapisan masyarakat. Manfaatkan sebaik mungkin semisal dipergunakan untuk event atau lomba.

"Dengan kita perbanyak kegiatan serta lomba-lomba, mudah-mudahan antusias masyarakat terhadap olahraga sepatu roda lebih baik lagi. Dan saya yakin juga akan ada peningkatan prestasi karena kita ingin fokus membina bibit-bibit muda. Tingkatan umur 5 tahun akan kita bina untuk menjadi atlit-atlit yang berprestasi dan lebih keren lagi kedepannya," ucapnya usai meresmikan Venue Sepatu Roda.

Yang jelas, terang Neneng, dan yang paling penting adalah dengan adanya venue ini  masyarakat Kabupaten Bekasi akan semakin bahagia.

"Saya yakin, karena anak-anak kita kan butuh olahraga yang fun, anak-anak sukanya renang dan sepatu roda. Dengan adanya venue ini mereka bener-bener merasa bahagia dan tambah keren lagi," tutupnya.

Setelah meresmikan Venue Sepatu Roda, Bupati Neneng Hasanah Yasin, disaat yang sama juga membuka secara langsung kegiatan/ lomba sepatu roda memperebutkan piala ‘Bupati Cup Sepatu Roda’. (Bam/Diens).

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Sumenep- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep terus memperkuat komitmennya menciptakan iklim investasi yang mendukung...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Calon Bupati nomor urut 02, Achmad Fauzi Wongsojudo, menggencarkan pengembangan wisata islami di Sumenep dengan pendekatan...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Kabupaten Sumenep, di ujung timur Pulau Madura, terus menjadi contoh harmonisasi keberagaman beragama di Indonesia. Bupati...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Pasangan Calon (Paslon) Nomor urut 2 Achmad Fauzi Wongsojudo - Kiai Imam Hasyim (FAHAM) Tanggapi Pertanyaan Paslon Nomor...

MEMOonline.co.id, Jember- Calon Bupati Jember nomor urut 2, Muhammad Fawait, mengajak masyarakat untuk menjadi pemilih cerdas demi mewujudkan Pilkada...

Komentar