Polisi Selidiki Motif Dibalik Penemuan Jenazah Bayi di Sungai Mujur Lumajang

Foto : Petugas bersama warga saat di TKP penemuan jelang evakuasi
1179
ad

MEMOonline.co.id, Lumajang- Kepolisian Sektor Tempeh Polres Lumajang Jawa Timur, selidiki motif dibalik penemuan jenazah bayi di bawah jembatan Selokwangi Desa Pandanarum.

Tragis, jenazah bayi itu ditemukan dalam kondisi sudah tek banyawa, tersangkut ranting bambu di aliran sungai mujur, dievakuasi petugas, Selasa (11/6/2024).

"Penemuan jasad bayi ini masih dalam penyelidikan kami," kata Ipda Sugiharto Kasi Humas Polres Lumajang.

Diinformasikan, penemuan pertama kali oleh penambang. Tali pusar masih menempel di perut, diduga bayi malang tersebut sengaja dibuang oleh orang tuanya dengan dilempar dari atas jembatan.

Jenazah bayi itu saat ini dibawa ke Rumah Sakit Umum dr Hariyoto Lumajang, untuk dilakukan otopsi. Sejumlah saksi juga dimintai keterangan, diharapkan tabir dibalik perilaku tak manusiawi itu terungkap.

Penulis     :   Mas Her

Editor        :   Udiens

Publisher  :  Syafika Auliyak

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Jember- Karnaval dalam rangka memperingati HUT RI ke-79 sukses menarik perhatian ribuan warga Desa Suren, Kecamatan Ledokombo,...

MEMOonline.co.id, Sumenep- 100 Kalender Event yang digagas Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep tahun 2024 menimbulkan...

MEMOonline.co.id, Jember- Masih dalam rangka memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Desa Kepanjen Kecamatan Gumukmas Kabupaten Jember...

MEMOonline.co.id, Jember- Pembangunan rabat beton di Dusun Lengkong Toko, Desa Mrawan, Kabupaten Jember, yang masih tergolong baru, kini menuai...

MEMOonline.co.id, Jember- Proyek pengaspalan jalan di Dusun Lengkong Toko, Desa Mrawan, Kecamatan Mayang, Kabupaten Jember, menuai keluhan dari warga...

Komentar