Pasca Diperiksa Polda Jatim, Kediaman Eks Bupati Lumajang Sepi

Foto: Kediaman Cak Thoriq nampak dari depan
1418
ad

MEMOonline.co.id, Lumajang- Sehari pasca diperiksa Polda Jatim, kediaman mantan Bupati Lumajang, Thoriqul Haq di Jalan Kali Mas Suko No.99 RT 02 RW 10 Rogotrunan Lumajang, terpantau sepi, Rabu (4/9/2024).

Pintu rumah tertutup rapat. Tak nampak aktivitas, namun pagar masuk halaman dalam kondisi tidak terkunci. Sejumlah awak media ini lantas mencoba mengucap salam, tak lama keluar seorang pria berkata, jika Cak Thoriq belum pulang dari Surabaya.

"Belum pulang pak, masih di Surabaya sejak kemarin," ucapnya.

Sebelumnya, Thoriqul Haq diperiksa Polda Jatim, terkait dugaan penyalahgunaan dana bantuan erupsi Semeru. Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang akrab disapa Cak Thoriq itu, tiba di Polda Jatim masuk ke ruang penyidik Subdit III Tipikor Ditreskrimsus, sekitar pukul 14.30 WIB. Masuk menjalani pemeriksaan hingga sekitar 18.30 WIB.

Dikonfirmasi media, Dirreskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Lutfhie Sulistiawan mengiakan, meski masih belum bisa memaparkan detail pemeriksaan.

"Masih pemeriksaan awal," ujar Luthfie.

Penulis     :   Mas Her

Editor        :   Udiens

Publisher  :  Syafika Auliyak

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Jember- Pemerintah Desa (Pemdes) Panca Karya, Kecamatan Ajung Kabupaten Jember, Jawa Timur, menggelar karnaval budaya sebagai...

MEMOonline.co.id, Jakarta- Albany Pasya, seorang pemuda 21 tahun yang sedang berfokus pada pelestarian budaya . Sebuah program “BBC atau Be Bright...

MEMOonline.co.id, Sumenep- KPU Sumenep resmi mengumumkan hasil verifikasi administrasi bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sumenep pada Sabtu...

MEMOonline.co.id, Jember- Bagi masyarakat yang memiliki anak penyandang disabilitas juga tidak perlu minder, tumbuhkan kepercayaan diri pada mereka...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Setelah sekian lama publik bertanya-tanya siapa gerangan oknum Event Organizer (EO) pemborong ratusan event di Kalender...

Komentar