MEMOonline.co.id, Pamekasan- Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto mengajak awak media di Pulau Madura untuk berperan aktif dalam menciptakan Pilkada damai, aman dan kondusif.
Hal itu dikatakan Dirmanto saat sarasehan bersama awak media di Ballroom Hotel Odaita Pamekasan, rabu (2/10/2024).
Kata dia, peran media begitu penting dalam menciptakan Pilkada damai. Media juga bisa memberikan informasi yang cerdas kepada masyarakat.
“Peran media sangat penting untuk menciptakan Pilkada damai pada 27 November 2024 mendatang," ucap pria berpangkat tiga melati di pundaknya tersebut.
Lebih lanjut Dirmanto memaparkan, Polda Jatim sudah melakukan pemetaan wilayah kerawanan, termasuk di Madura raya ini.
"Dengan adanya informasi yang kurang akurat, peran media Ini menjadi penyeimbang," papar dia.
"Ayo kita bersama sama ciptakan Pilkada damai, aman dan kondusif," pungkas dia.
Penulis : Fathur
Editor : Udiens
Publisher : Syafika Auliyak