Peringati Hari Ikan Nasional, Pemkab Bogor Gelar Diskusi Gizi dan Promosi Ikan untuk Cegah Stunting

Foto: Diskusi stunting
1024
ad

MEMOonline.co.id, Bogor- Dalam rangka memperingati Hari Ikan Nasional yang jatuh pada 21 November, Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Dinas Perikanan dan Peternakan (DiSNAKAN) menggelar diskusi tentang gerakan makan ikan untuk pemenuhan gizi dan protein hewani dalam upaya pencegahan stunting. Acara ini berlangsung di lapangan panahan GOR Pakansari, Cibinong, Sabtu (12/10/24).

Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan, Dra. Nurhayati M.Si., bersama Kabid Perikanan, Rohman, TP PKK Kabupaten Bogor, serta narasumber dari Kementerian Kelautan dan Perikanan dan IPB turut hadir dalam acara tersebut.

Kabid Produksi, Budidaya, dan Tangkap Dinas Perikanan Kabupaten Bogor, Rohman, menyatakan bahwa tema kegiatan ini adalah *"Mempersiapkan Generasi Sehat dan Cerdas dengan Mengonsumsi Ikan."* Menurutnya, diskusi ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya ikan sebagai sumber protein berkualitas tinggi. Kegiatan ini diikuti oleh TP PKK Kabupaten Bogor.

"Kami juga mempromosikan berbagai jenis ikan hias yang ada di Indonesia, baik air tawar maupun laut. Potensi ikan hias sangat besar, dan kami berharap masyarakat semakin gemar mengonsumsi ikan sebagai sumber protein hewani, yang penting untuk mencegah stunting," ujar Rohman.

Acara berlanjut hingga Minggu, di mana Pj Bupati Bogor, Bachri Bahri, beserta camat dan tamu undangan akan menghadiri festival seni ketangkasan ternak domba. Rohman berharap acara puncak ini berjalan lancar dan sukses.

Penulis    :   Yunarson

Editor        :   Udiens

Publisher  :  Syafika Auliyak

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Surabaya- SMA Labschool Unesa 1 turut berkontribusi dalam gelaran Konvensi Nasional Pendidikan Indonesia (KONASPI) XI yang...

MEMOonline.co.id- Bulan Oktober identik dengan peringatan Sumpah Pemuda. Pada tanggal 27-28 Oktober 1928 para pemuda dari berbagai penjuru Nusantara...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Sumenep merasa terbantu dengan kebijakan Bupati Achmad Fauzi, yang...

MEMOonline.co.id, Jember- Ketidakjelasan pencairan subsidi bagi pedagang Pasar Baru Kencong semakin memanas ...

MEMOonline.co.id, Jember- Dalam rangka memperingati Hari Pengentasan Kemiskinan Sedunia, Cawabup Nomor Urut 2, Djoko Susanto melakukan plesiran ke...

Komentar