PT Semen Baturaja Beri Bantuan 50 sak Semen Rutan Baturaja

Foto: PT Semen Baturaja saat menyerahkan bantuan semen ke Ka Rutan Baturaja
863
ad

MEMO online, Baturaja – Sedikitnya, PT Semen Baturaja, menyalurkan bantuan berupa 50 sak ke Rutan Baturaja, Sabtu (23/12/2017). Bantuan tersebut, diserahkan langsung pihak PT  Semen, ke Ka Rutan Baturaja.

“Alhamdulillah PT Semen  bantu 50 semen untuk perbaikan kolam ikan di rutan baturaja. Hal ini tentu sangat menyenangkan bagi kami, dan kami sangat berterima kasih,” kata Ka Rutan Baturaja Herdianto, Sabtu (30/12/2017).

Menurutnya, bantuan semen tersebut diberikan PT Semen setelah pihaknya  mengajukan propsal bantuan sebanyak 200 sak semen. Namun, dari jumlah total pengajuan bantuan, hanya diakomodir 50 sak oleh pihak PT Semen.

“Tapi itu tidak terputus, karena PT Semen masih akan memberikan bantuan secara bertahap,” papar Ka Rutan.

Sementara 50 sak semen yang diterima dari PT Semen tersebut, akan digunakan untuk memperbaiki kolam ikan rutan, yang sudah lama rusak.

“Dalam waktu dekat kami akan memulai melakukan perbaikan kolam ikan. Tujuannya adalah  untuk menunjang kegiatan pembinaan bagi  warga binaan rutan Baturaja,” paparnya.

Selain itu, pengajuan proposal bantuan kepada PT Semen Baturaja itu dilakukan, rutan Baturaja sudah over kapasitas.

Kapasitas rutan yang seharusnya diisi 185 orang narapidana (Napi), saat ini diisi 420 orang napi.

“Ini kewajiban kita untuk melaksanakan pembinaan bagi warga binaan di rutan Baturaja. Sehingga ketika mereka bebas dapat kembali ketengah masyarakat dan tidak mengulangi lagi perbuatannya,” imbuhnya.  (Jum/diens)

ad
THIS IS AN OPTIONAL

Technology

MEMOonline.co.id, Bangkalan- Warga Desa Alas Kembang, Kecamatan Burneh, Bangkalan dihebohkan dengan aksi perusakan salah satu...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan terkait potensi cuaca ekstrem selama mudik...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Tahapan pilkada serentak tahun 2024 sudah selesai dilaksanakan sampai pada tahapan rekapitulasi di tingkat KPU Kabupaten,...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Ketua IKA PMII Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Hairullah, mempertanyakan nyali Badan Kehormatan Dewan Perwakilan...

MEMOonline.co.id, Sumenep- Menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2024-2025, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah menyusun berbagai langkah...

Komentar